Jumat, 23 September 2016

Bandara Adisutjipto Menyapa Generasi Muda

Posted by Juhadi Kulon Progo on Jumat, 23 September 2016
Bandara Adisutjipto Menyapa Generasi Muda - Hallo sahabatku, Alumni SMK Ma'arif 1 wates, Kita jumpa lagi Pada hari ini , dengan sebuah artikel yang berjudul Bandara Adisutjipto Menyapa Generasi Muda, kami telah mempersiapkan sebuah artikel ini sepesial hanya untuk anda untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. Kami berharap isi postingan Artikel Kliping berita, yang kami tulis ini bisa anda pahami dengan mudah. Langsung aja yaa...kita mulai, Dan selamat membaca.

Baca juga


Berikut Uraian tentang Bandara Adisutjipto Menyapa Generasi Muda Yang akan kami jelaskan. Silakan simak.



BeritaTerkini.id > Generasi muda penerus bangsa merupakan tanggung jawab kita bersama. Dalam rangka kegiatan BUMN Hadir Untuk Negeri, Kementerian BUMN menginisiasi Program “BUMN Mengajar” yang dilaksanakan di 34 provinsi seluruh Indonesia. Program tersebut dilaksanakan sebagai bentuk kontribusi BUMN dalam berperan serta membangun kapasitas negeri melalui generasi muda sebagai penerus bangsa.
 Angkasa Pura Airports sebagai BUMN yang mengelola bandara di Indonesia, turut berkontribusi dengan melaksanakan serangkaian kegiatan BUMN Mengajar di seluruh Kantor Cabang Bandara Angkasa Pura Airports .  Diawali dengan BUMN Mengajar yang dihadiri langsung oleh President Director di Kendari dalam rangkaian kegiatan BUMN Hadir untuk Negeri. Bagi Angkasa Pura I, BUMN Mengajar bertujuan untuk menumbuhkan kontribusi para Kepala Cabang BUMN, dalam hal ini General Manager Angkasa Pura Airports Kantor Cabang Bandara Adisutjipto Yogyakarta terhadap masa depan bangsa. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk memberikan motivasi bagi siswa sebagai generasi muda penerus bangsa dan membangun pemahaman mengenai Angkasa Pura I.
Kegiatan BUMN Mengajar, dilaksanakan di 3 (tiga) SMA/SMK di Provinsi DI. Yogyakarta. Angkasa Pura Airports Kantor Cabang Bandara Internasional Adisutjipto Yogyakarta memulai serangkaian kegiatan BUMN Mengajar pada hari ini, di SMA Angkasa Adisutjipto yang dihadiri langsung oleh General Manager Angkasa Pura Airports Kantor Cabang Bandara Adisutjipto Yogyakarta, Agus Pandu Purnama dengan mengajar langsung 80 orang siswa Kelas 3 serta perwakilan orang tua. Kegiatan ini akan dilanjutkan kembali ke dua sekolah menengah atas yaitu SMA Negeri 9 Yogyakarta dan SMK Ma’arif 1 Wates.
“Sebagai generasi muda penerus bangsa, kita harus terus tekun, jujur dan berusaha, tentunya tidak melupakan doa. Jangan sekalipun pernah berpuas diri dengan apa yang sudah kita raih sekarang. Dengan begitu, kita akan terus haus akan ilmu dan memperkaya diri dengan pengetahuan dan pengalaman menuju sukses ke depannya,” ujar A. Pandu Purnama, General Manager Angkasa Pura Airports Kantor Cabang Bandara Adisutjipto Yogyakarta memberi motivasi saat menutup kegiatan BUMN Mengajar pagi ini. [Humas JOG]


Itulah tadi Sahabat SeAlumni, sedikit uraian tentang Bandara Adisutjipto Menyapa Generasi Muda.

Semoga artikel Bandara Adisutjipto Menyapa Generasi Muda yang saya bagikan dihari ini, bisa memberi manfaat buat anda semua. Oke, sampai disini dulu yaaaah....Lain kali jumpa di postingan artikel berikutnya.

Saat ini Anda sedang membaca artikel Bandara Adisutjipto Menyapa Generasi Muda dan bila artikel ini bermanfaat menurut anda tolong ya dibagikan ke rekan sanak saudara anda agar mereka juga tahu tentang hal ini, bagikan artikel ini dengan alamat link http://smkmaarif1wates.blogspot.com/2016/09/bandara-adisutjipto-menyapa-generasi.html
 jual 3405 judul resep masakan murah
Previous
« Prev Post

Tidak ada komentar:

Posting Komentar